Hari/Tanggal : Senin / 19 Agustus 2024
Satuan Pendidikan : SD Al Azhar 1 Bandar Lampung
Fase/Kelas : A/2
BAB/Tema : 2 / Menjaga Kesehatan
Materi Pembelajaran : Mengenal Berbagai Cara untuk Menjaga Kesehatan Mata dan Berbagai Jenis Olahraga
CapaianPembelajaran :
Menyimak
Peserta didik mampu bersikap menjadi penyimak yang baik.
Peserta didik mampu memahami pesan lisan dan informasi dari media audio, teks aural (teks yang dibacakan), dan instruksi lisan yang berkaitan dengan tujuan berkomunikasi.
Membaca dan Memirsa
Peserta didik mampu bersikap menjadi pembaca dan pengamat yang baik.
Peserta didik mampu memahami informasi dari bacaan dan tayangan yang dipirsa tentang diri dan lingkungan, narasi imajinatif, dan puisi anak.
Peserta didik mampu menambah kosakata baru dari teks yang dibaca atau tayangan yang diamati dengan bantuan ilustrasi.
Berbicara dan Mempresentasikan
Peserta didik mampu melafalkan teks dengan tepat, berbicara dengan santun, menggunakan volume dan intonasi yang tepat sesuai konteks.
Peserta didik mampu bertanya tentang sesuatu, menjawab, dan menanggapi komentar orang lain (teman, guru, dan orang dewasa) dengan baik dan santun dalam suatu percakapan.
Peserta didik mampu mengungkapkan gagasan secara lisan dengan bantuan gambar dan/atau ilustrasi.
Peserta didik mampu menceritakan kembali suatu informasi yang dibaca atau didengar, serta menceritakan kembali teks narasi yang dibacakan atau dibaca dengan topik diri dan lingkungan.
Menulis
Peserta didik mampu menunjukkan keterampilan menulis permulaan dengan benar (cara memegang alat tulis, jarak mata dengan buku, menebalkan garis/huruf, dll.) di atas kertas dan/atau melalui media digital.
Peserta didik mengembangkan tulisan tangan yang semakin baik.
Peserta didik mampu menulis teks deskripsi dengan beberapa kalimat sederhana, menulis teks rekon tentang pengalaman diri, menulis kembali narasi berdasarkan teks fiksi yang dibaca atau didengar, menulis teks prosedur tentang kehidupan sehari-hari, dan menulis teks eksposisi tentang kehidupan sehari-hari.
Tujuan Pembelajaran :
Menyimak
Melalui menyimak bacaan, peserta didik dapat menjelaskan informasi dalam bacaan dengan tepat.
Melalui bermain bersama teman, peserta didik dapat menanyakan dan menjawab pertanyaan.
Melalui latihan berulang, peserta didik dapat melaksanakan kesepakatan giliran berbicara, menanggapi komentar, dan bertanya ketika berdiskusi kelompok.
Melalui membaca terbimbing, peserta didik dapat membaca kata-kata yang sering ditemui sehari-hari.
Melalui latihan berulang, peserta didik dapat menuliskan kalimat dengan kombinasi subjek, predikat, dan objek.
Melalui membaca berulang, peserta didik dapat menjelaskan topik cerita.
Melalui membaca berulang, peserta didik dapat menjelaskan apa yang dialami dan dilakukan oleh tokoh cerita.
Melalui mengurutkan gambar, peserta didik dapat menceritakan sebuah kejadian secara runtut.
Bacakan “Aturan 20-20-20” kepada peserta didik.
Ulangi membaca jika diperlukan.
Pada akhir kegiatan ini, minta peserta didik untuk menjelaskan alasan di balik penyebutan “Aturan 20-20-20”.
Sesudahnya, jelaskan bahwa angka tersebut didapat dari jeda 20 detik, tiap 20 menit dengan melihat sesuatu berjarak 20 kaki.
Minta para peserta didik menyebutkan apa saja yang termasuk gawai untuk memeriksa pemahaman mereka tentang kosakata ini.
Kemudian, minta mereka membuat satu contoh kalimat menggunakan kata “gawai”.
Dampingi peserta didik untuk melihat lagi bacaan “Aturan 20-20-20” dan menemukan bagian kalimat yang berwarna biru.
Kenalkan tujuh kata tanya beserta contohnya yang ada di Buku Siswa.
Jelaskan bahwa kalimat tanya digunakan untuk menanyakan sesuatu dan mendapatkan informasi/keterangan.
Jelaskan juga bahwa kalimat tanya memiliki intonasi yang berbeda dengan kalimat berita.
Berilah contoh cara membaca kalimat tanya, lalu minta peserta didik untuk menirukan dengan intonasi yang tepat.
Jika peserta didik terlihat kesulitan mempelajari tujuh kata tanya sekaligus, bagilah kegiatan ke dalam dua kali pertemuan.
Ajaklah peserta didik bermain “Siapa Aku?”.
Pilih satu peserta didik untuk ditutup matanya, kemudian pilih tiga peserta didik lain sebagai teman misterius.
Bimbing peserta didik yang ditutup matanya untuk berdiri di dekat ketiga temannya. Lalu, minta dia untuk memilih satu teman misterius.
Peserta didik yang ditutup matanya boleh menanyakan pertanyaan apa saja kecuali mengajukan pertanyaan tentang nama.
Minta peserta didik untuk menggunakan kata tanya ketika berusaha mendapatkan petunjuk dari teman misterius.
Misal: Di mana rumahmu? Apa warna sepatumu? Apa lagu kesukaanmu? Apa bekalmu hari ini?
Setiap peserta didik memiliki waktu 20 detik untuk bertanya.
Setelahnya, peserta didik harus menebak nama teman misterius pilihannya itu.
Usahakan semua mendapat giliran bertanya dan menjawab.
Ajak peserta didik untuk berhitung bersama hingga 20.
Pastikan agar berhitung tidak terlalu cepat atau lambat sehingga 20 hitungan setara dengan 20 detik.
Jika ada, gunakan stopwatch untuk kegiatan ini.
Tanyakan kepada peserta didik, apakah 20 detik adalah waktu yang singkat.
Kegiatan apa saja yang bisa dilakukan dalam 20 detik?
Setel alarm untuk menandai 20 menit, kemudian lakukan kegiatan lain.
Jika tidak ada alarm, gunakan jam di dalam kelas untuk pengingat.
Hentikan kegiatan yang Anda lakukan bersama peserta didik ketika alarm berbunyi.
Tanyakan kepada peserta didik, apakah 20 menit adalah waktu yang lama.
Kegiatan apa saja yang bisa dilakukan dalam 20 menit?
Tekankan pada akhir kegiatan diskusi bahwa “Aturan 20-20-20” ditujukan bagi orang yang harus melihat layar gawai untuk jangka waktu yang lama.
L dan Melakukan
Berdiskusi
Membaca
Menulis
Berbicara
MATERI :
Alur Konten Capaian Pembelajaran
Menanyakan dan menjawab pertanyaan teman.
Sementara anak-anak tidak seharusnya menggunakan gawai lebih lama dari satu jam sehari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar