Rabu, 08 September 2021

TEMA 3 SUB 2 PB 2 + MATEMATIKA

 MATERI AJAR

Hari/Tanggal      : Rabu, 8 September 2021
Tema 3               : Tokoh dan Penemuan
Sub Tema 2        : Penemu dan Manfaatnya
Pembelajaran     : 2 
Muatan PB         : Matematika, PKn (3.2) dan SBDP (3.2)  

Tujuan pembelajaran : 
1. Siswa mampu mengidentifikasi contoh kewajiban dalam kehidupan sehari-hari dengan benar.
2. Mampu mengidentifikasi interval nada lagu Mariam Tomong dengan benar dan mampu menyanyikan nada sesuai intervalnya dengan benar. 
 
Assalamualaikum Wr. Wb.

Apa kabar anak sholih sholihah ? semoga anak sholih sholihah  dan keluarganya  selalu dalam keadaan sehat wal’afiyah dan selalu dalam lindungan Allah SWT.

Mari awali kegiatan belajar hari ini dengan membaca doa, dilanjutkan murojaah, dan  shalat Dhuha.

Setelah Dhuha, mari kita bersiamemulapembelajaran hari ini. Mintalah  bantuan kepadbunda/ mama untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya!

Jangan lupa ucapkan tolong bilminta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan.

Anak sholih sholihah

Hari ini Ananda akan belajar Tematik dan  Matematika ( Mengerjakan PH Matematika) 

Untuk pembelajaran matematika hari ini Ananda mengerjakan PH (Penilaian Harian) Matematika. 

Setelah menyelesaikan soal matematika, sekarang Ananda akan kembali belajar tematik. Hari ini Ananda akan belajar Tema 3 Tokoh dan penemuan, Subtema 2 Penemuan dan Manfaatnya  Pembelajaran 2.

Baiklah Anak sholih sholihah langsung saja Ananda tonton dan simak video pembelajaran berikut ya !


Bagaimana  menurut  Ananda setela menonton videpembelajaran di atas ? Materi hari ini sudah bisa difahami ya. Jika Ananda belum faham boleh bertanya dengan bunda/mama, atau tanyakan dengan Bu Guru. 
 
SBdP
  1. Lagu Mariam Tomong adalah lagu daerah Tapanuli yang nada dasarnya C=do, dan diciptakan oleh Guru Nahum Situmorang, dan dinyanyikan dengan tempo Con brio: tempo yang cepat artinya ramai dan suka hati. 
  2. Interval nada adalah sebuah jarak antara nada satu ke nada yang lainnya. baik jarak nada ke atas atau jarak nada ke bawah. Interval memiliki beberapa nama yaitu:
  • Prim: yaitu interval nada dari nada satu ke nada yang sama. Misal: dari nada do ke do 
  • Sekon: yaitu interval nada dari nada satu ke nada kedua di atas atau di bawahnya. Misal nada do ke re 
  • Terts: yaitu interval nada dari nada satu ke nada ketiga: Misal nada do ke mi 
  • Quart/Kuart: yaitu interval dari nada kesatu ke nada keempat di atasnya. Misal nada do ke fa, re ke sol, mi ke la, dsb.
  • Quin/Kuint: adalah interval lima nada.
  • Sekt: adalah interval enam nada.
  • Septim: adalah interval tujuh nada. 
  • Oktaf: adalah interval delapan nada, dalam musik diatonis oktav mengidentifikasikan pengulangan nada yang sama hanya dalam tingkatan yang lebih tinggi. Misal nada do rendah ke nada do tinggi, sol bawah ke sol tinggi, dsb.

TUGAS DARING HARI INI:

1. PH MATEMATIKA     : KLIK DI SINI
2. Latihan SBDP           : KLIK DI SINI

Demikian pembelajaran  kita hari ini, semoga ilmu yang Ananda peroleh hari ini bermanfaat dan dapat menambah wawasan baru.

Tetap semangat belajar di rumah ya ...al

ways pray to Allah, keep your health, and
 positive thinking

 
Mari akhiri pembelajaran hari ini dengan membaca hamdalah

See you tomorrow........anak sholih sholihah


 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Materi Ajar Jum'at, 22 November 2024

  Hari / Tanggal                   :  Jum'at, 22 November 2024 Kelas                                 :  2A Mata Pelajaran               ...