Hari/Tanggal : Jumat/12 Januari 2024
Satuan Pendidikan : SD Al Azhar 1 Bandar Lampung
Fase/Kelas : A/1
BAB/Tema : 3/Dengarkan dan Bunyikan
Materi Pembelajaran : Bermain Bunyi
CP :
Peserta didik mampu mengenali diri sendiri, sesama, dan lingkungan yang beragam (berkebhinekaan), serta mampu memberi kesan atas praktik bermusik lewat bernyanyi atau bermain alat/ media musik baik sendiri maupun bersama-sama dalam bentuk sederhana.
Tujuan Pembelajaran :
Peserta didik mampu menemukan berbagai jenis warna bunyi non-musikal, baik melodis dan non-melodis.
ATP :
3.1 peserta didik dapat menirukan berbagai jenis warna bunyi nonmusikal.
Assalamualaikum anak sholih/ah..
Bagaimana kabarnya hari ini anak sholeh dan sholehah? Semoga semua sehat selalu, dalam lindungan Allah subhanahu wata'ala ya sayang..
Ayo anak ibu guru, sudah siap semua untuk belajar hari ini? Hari ini kita akan belajaran mata pelajaran SBdp Seni Musik tentang bermain bunyi.
A. Bermain Bunyi
Banyak bunyi yang kamu dengar di sekitar. Ada suara orang-orang yang bicara. Di sekolah, tentu kamu mendengar bunyi bel. Ada pula bunyi lembaran kertas buku dibuka atau bunyi pintu diketuk.
• BUNYI BEL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar