Hari/Tanggal : Selasa, 22 Agustus 2023
Satuan Pendidikan : SD Al Azhar 1 Bandar Lampung
Fase/Kelas : A/1
BAB/Tema : Aku Anak Yang Patuh Aturan
Materi Pembelajaran : Aturan di rumah dan di sekolah
Tabik Pun..
Selamat Pagi anak shalih dan shalihah...
Bagaimana kabarnya hari ini anak sholih dan sholihah?
Semoga semua sehat selalu, dalam lindungan Allah subhanahu wata'ala ya sayang..
Ayo anak ibu guru, sudah siap semua untuk belajar hari ini?
Materi Pendidikan Pancasila Hari ini yaitu adalah sikap-sikap sesuai nilai-nilai pancasila dilingkungan keluarga dan sekolah.
A. Capaian Pembelajaran (CP) :
Peserta didik mampu mengenal aturan dilingkungan keluarga dan sekolah. Pesertadidik mampu menceritakan contoh sikapmematuhi dan tidak mematuhi aturan dikeluarga dan sekolah. Peserta didik mampumenunjukkan perilaku mematuhi aturan dikeluarga dan sekolah.
B. Alur Tujuan Pembelajaran ( ATP)
1.2 Peserta didik dapat mengidentifikasi aturan yang ada di rumah dan disekolah serta melaksanakanya dengan bimbingan orang tua dan guru. Peserta didik dapat menceritakan contoh sikap mematuhi dan yang tidak mematuhi aturan yang berlaku dirumah dan disekolah. Peserta didik dapat menyampaikan pendapatnya dikelas sesuai dengan tingkat berfikir dan konteksnya dengan bimbingan.
C. Tujuan Pembelajaran (TP)
Peserta didik mampu:
1. Menjelaskan arti aturan
2. Mengidentifikasi aturan di rumah dan di sekolah
3. Mengindentifikasi aturan saat makan dan bermain bersama teman
4. Menerapkan sikap mematuhi aturan di rumah
Sebelum memulai pembelajaran hari ini, mari kita berdoa terlebih dahulu.
Membaca doa sebelum belajar:
“Radhitu billahi Rabbaa, wa bil Islami diina, wa bi Muhammadin nabiyyaa wa rasula robbi zidnii 'ilman warzuqni fahma.”
Pertemuan sebelumnya kita sudah belajar tentang Lambang Negara Indonesia, simbol-simbol Pancasila dan bunyi sila-sila Pancasila yaaaa...
Baik materinya Ibu Guru ulangi sedikit yaaaa...
Perhatikan Gambar beikut ini yaaa..
Gambar apakah itu?... Ya betul gambar diatas adalah Gambar Burung Garuda, Burung Garuda adalah Lambang Negara Indonesia.
Perhatikan gambar berikut ini lagi yaa anak-anak....
Sudah hafalkah anak-anak simbol-simbol sila pancasila dan bunyi Pancasila?
Mari dihafalkan dan sekarang kita belajar tentang aturan yang ada dirumah maupun disekolah ya anak-anak....^_^
Anak-anak sudah tau kah aturan itu apa?
Baik ibu akan jelaskan yaa…
Aturan adalah segala yang harus ditaati dan dijalankan. Wujud aturan adalah petunjuk, perintah, ketentuan, dan patokan yang ditujukan untuk mengatur kehidupan. Keberadaan aturan penting dalam menciptakan ketertiban dan keteraturan.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Daring, aturan adalah aturan adalah hasil perbuatan mengatur, tindakan atau perbuatan yang harus dijalankan, adat sopan santun, ketertiban, serta cara (ketentuan, patokan, petunjuk, perintah) yang telah ditetapkan supaya diturut.
Berikut ibu guru beri contoh aturan yang ada disekolah yaaa..
Hadir di sekolah paling lambat sepuluh menit sebelum bel berbunyi.
2. Bel pelajaran dibunyikan pukul 07:00.
3. Melaksanakan tugas piket dengan penuh tanggung jawab.
4. Wajib membuat surat izin ketika tidak masuk sekolah.
5. Tidak boleh meninggalkan sekolah tanpa izin dari guru.
6. Semua wajib menjaga ketertiban dan ketenangan di kelas.
7. Siswa dilarang memakai perhiasan dan membawa barang berharga ke sekolah.
8. Siswa harus menghormati kepala sekolah, bapak/ibu guru, pegawai tata usaha, dan penjaga sekolah.
9. Memakai seragam dengan rapi dan atribut lengkap.
10. Siswa laki-laki tidak boleh berambut panjang.
11. Setiap hari Senin, siswa-siswi wajib mengikuti upacara bendera.
12. Tidak boleh menjalin dan melakukan hubungan asmara di lingkungan sekolah.
13. Dilarang membawa ponsel pintar di lingkungan sekolah.
14. Saling menghormati dan bersikap sopan terhadap sesama.
15. Menghormati hak sesama warga di sekolah.
Sudahkah anak-anak paham tentang aturan dan contoh aturan yang ada disekolah?
Semoga anak-anak ibu yang shalih dan shalihah dapat menjadi anak yang baik budi pekerti nya serta memiliki akhlak yang mulia ya setelah memahami dan menaati aturan dimanapun kalian berada yaa aamiin
Sekian pembelajaran kita hari ini, mari kita tutup dengan membaca Hamdalah, Alhamdulillah Hirobbil Allamiin
Waassalamualaikum wr.wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar