MATERI AJAR HARI JUM'AT, 06 DESEMBER 2019
Hewan
memiliki daur hidup yang berbeda-beda. Metamorfosis adalah suatu proses
perkembangan biologi pada hewan yang melibatkan perubahan penampilan fisik
dan/atau struktur setelah kelahiran atau penetasan.
Ayo Menulis
Mengenal
daur hidup hewan akan membantumu mengetahui tahapan tumbuh kembang hewan tersebut.
Dengan demikian, kamu juga akan mengetahui kebutuhan hewan terhadap saling
kebergantungan dengan komponen lain di dalam ekosistem. Dengan informasi yang
telah kamu dapatkan dan presentasi dari kelompok lain, kamu akan menuliskan
secara lebih mendalam tentang daur hidup hewan. Pilihlah salah satu hewan yang
paling kamu suka, terutama hewan yang mengalami metamorfosis. Buatlah sebuah
tulisan tentang hewan tersebut paling sedikit dalam tiga paragraf. Gunakanlah
diagram di atas untuk membantumu menjelaskan daur hidup hewan tersebut secara
runtut. Jangan lupa, jelaskan juga beberapa informasi menarik tentang hewan dan
daur hidupnya.
Daur Hidup
Katak
Katak
termasuk hewan yang hidup di darat dan air. Hewan seperti ini disebut amfibi.
Katak berkembang biak dengan bertelur. Katak juga mengalami metamorfosis. Akan
tetapi, metamorfosis sempurna katak berbeda dengan kupu-kupu atau nyamuk.
Katak
bertelur di dalam air. Telurnya berlendir sehingga terlihat seolah-olah melekat
satu sama lain. Telur akan berubah menjadi berudu atau kecebong. Kecebong hidup
di dalam air dan bentuknya menyerupai ikan. Selanjutnya, tumbuh sepasang kaki
belakang dan sepasang kaki depan.
Ekor
kecebong semakin pendek seiring pertumbuhan kaki. Lama-kelamaan ekor kecebong
akan menyusut dan akhirnya menghilang. Kecebong akan berubah menjadi katak
muda. Selanjutnya, terus tumbuh menjadi katak dewasa. Katak dewasa sudah tidak
berekor lagi.
Daur Hidup
Belalang
Metamorfosis
pada belalang merupakan metamorfosis tidak sempurna. Belalang berkembang biak
dengan bertelur. Telur belalang menetas menjadi nimfa (muda). Belalang muda
memiliki bentuk mirip dengan belalang dewasa. Bedanya, belalang muda tidak
bersayap. Belalang muda berubah menjadi belalang dewasa yang bersayap.
Daur Hidup
Kucing
Banyak hewan
dalam daur hidupnya tidak mengalami metamorfosis. Contoh, daur hidup kucing dan
daur hidup ayam. Kucing betina akan melahirkan anak kucing, kemudian anak
kucing tumbuh menjadi kucing dewasa. Kucing dewasa yang betina akan melahirkan
anak kucing.
Kucing
menghasilkan anak melalui cara beranak (melahirkan). Sebelum anaknya lahir,
kucing dewasa mengalami masa mengandung kira-kira 3 bulan. Setelah itu,
lahirlah anak kucing yang belum dapat bergerak dengan lincah. Anak kucing ini
belum dapat makan sendiri. Dia menyusu ke induknya. Setelah umurnya lebih dari
sebulan, anak kucing baru dapat memakan makanan lain.
Setelah
lahir sampai dewasa, tubuh kucing tidak berubah bentuk. Hanya ukuran tubuhnya
saja yang berubah. Gerakannya pun semakin lincah. Kucing dewasa dapat memanjat
dan melompat dari tempat yang tinggi.
LATIHAN SOAL TEMA 5
1.
Apa yang dimaksud dengan daur hidup ?
2.
Apa perbedaan hewan yang mengalami metamorphosis dan yang
tidak mengalami metamorphosis ?
3.
Apa perbedaan metamorphosis sempurna
dan tidak sempurna?
4.
Sebutkan contoh hewan yang mengalami
metamorphosis sempurna dan hewan yang mengalami metamorphosis tidak sempurna !
5.
Buatlah diagram daur hidup kupu-kupu !
6.
Hewan herbivor
dalam rantai makanan disebut . . . .
7.
Padi dimakan
tikus, tikus dimakan ular, dan ular dimakan burung elang. Hubungan antar
makhluk hidup di atas disebut
8.
Hewan yang
memakan hewan lain dalam suatu rantai makanan disebut . . . .
9.
Jika disebuah
petakan sawah yang ditanami padi terdapat ulat, katak dan capung. Maka, akan
terjadi rantai makanan, yaitu…
10.
Penyebab
perubahan lingkungan yang dapat menggangu makhluk hidup adalah . . . .
11.
Beberapa jenis
makhluk hidup yang tinggal bersama dalam satu lingkungan atau ekosistem disebut
. . . .
12.
Hewan yang memakan
produsen disebut konsumen . . . .
13.
Hubungan erat
yang khas antara dua jenis makhluk hidup yang hidup bersama disebut . . . .
14.
Simbiosis yang
terjadi antara benalu dengan inangnya disebut
15.
Jika dua hubungan
antara makhluk hidup yang saling menguntugkan, jenis simbiosis yang terjadi
adalah . . . .
16.
Kutu yang hinggap
di tubuh hewan dan menghisap darah hewan yang dihinggapinya seperti kerbau,
merupakan contoh dari simbiosis . . . .
17.
Sebutkan karakter lagu bertangga nada
mayor dan minor !
18.
Ekosistem adalah interaksi yang
terjadi di sebuah lingkungan tertentu yang terjadi antara ....
19.
Kumpulan dari beberapa individu
sejenis yang menempati suatu lingkungan tertentu dinamakan ....
20.
Semua makhluk hidup memerlukan
lingkungan tertentu untuk bisa bertahan dan memenuhi kebutuhannya. Lingkungan
yang berupa benda mati dinamakan lingkungan ....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar